pantaukota.com skyscraper
pantaukota.com skyscraper

AWS Gelar Upacara Bendera dan Aksi Sosial dalam Memperingati Hari Kemerdekaan RI ke-79

pantaukota.com leaderboard

 SURABAYA - Pantaukota.com , Dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79, Aliansi Wartawan Surabaya (AWS) mengikuti upacara bendera dan melakukan konvoi yang dimulai dari Jaksa Agung Suprapto menuju Makam WR Supratman.

 Upacara yang berlangsung dengan khidmat di halaman Wage Rudolf Soepratman (WR Supratman), Jalan Kenjeran, Surabaya ini dihadiri oleh seluruh anggota AWS serta sejumlah tamu undangan dari berbagai kalangan.

 Giat dimulai dengan proses pengibaran bendera merah putih yang dilakukan dengan penuh khidmat. Teks Proklamasi Kemerdekaan dibacakan oleh pembaca yang ditunjuk secara khusus, dilanjutkan dengan pembacaan doa. Pengibaran bendera diakhiri dengan lagu kebangsaan, "Indonesia Raya," yang dinyanyikan bersama.

 Setelah upacara, para anggota AWS melanjutkan dengan aksi sosial berupa pembagian nasi kotak kepada tukang becak di sekitar Jalan Kenjeran. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan apresiasi terhadap pekerja kaki lima yang berkontribusi dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Surabaya.

 Ketua AWS, Kiki Kurniawan, menyatakan, “Hari ini adalah momen penting untuk memperkuat rasa nasionalisme dan berbagi kebahagiaan dengan sesama. 

 Kami berharap kegiatan ini dapat membawa manfaat dan kebahagiaan bagi para tukang becak dan para pekerja di depo sampah yang sehari-hari bekerja keras untuk membersihkan sampah agar tidak mencemari makam WR Supratman dengan bau sampah. 

 "Dan mereka juga berjuang untuk memenuhi kebutuhan mereka demi keluarga, ini wujud perjuangan di era sekarang.”

 Aksi sosial ini mendapatkan sambutan positif dari masyarakat sekitar, menegaskan komitmen AWS dalam menjaga semangat persatuan dan gotong royong. AWS berharap kegiatan ini dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk berpartisipasi dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat luas.

Editor : Rredaksi

pantaukota.com skyscraper